Double Negative: 3 hal yang harus kamu tahu

Double Negatives

Mungkin kamu sudah pernah mendengar tentang double negative. Sebenarnya, penggunaan double negative adalah salah dan kurang tepat. Tetapi, masih banyak orang yang menggunakannya karena sudah dianggap biasa dan bahkan mereka tidak menyalahkannya. Ada pula banyak orang yang menganggap penggunaan double negative itu keren.

Apa itu double negative? – Dari kata-katanya saja kita sudah bisa mengetahui bahwa ada dua kata negative dalam satu kalimat. Hal yang salah adalah dua kata negatif tersebut digunakan untuk me-negatif-kan satu hal yang sama. Contoh kalimatnya seperti:

  • I don’t like nobody
  • She isn’t eat no pie

Jika kamu ingin menggunakan bahasa Inggris dengan baik dan benar, sebaiknya kamu menghindari penggunaan double negative. Nah, agar lebih memahami lagi tentang kalimat negatif, silahkan simak poin-poinnya berikut ini:

(1) Dalam satu “subject-predicate construction“, hanya boleh ada satu kata negatif

Bentuk kalimat negatif dalam bahasa Inggris dibuat dengan cara menambahkan negasi pada kata kerja (verb). Misalnya dengan menambahkan kata no, not, never atau negative words lainnya.

Jika terdapat lebih dari satu negasi, maka kalimat tersebut akan menjadi aneh atau tidak jelas maknanya. Contohnya pada kalimat berikut.

  • (A) You will meet nobody (kamu tidak akan bertemu siapapun)
    (B) You will not meet nobody (kamu tidak akan bertemu tidak seorangpun)
  • (A) He is going nowhere (Dia tidak pergi kemanapun)
    (B) He is not going nowhere (Dia tidak pergi tidak kemanapun)

Silahkan diperhatikan kedua contoh tersebut. Jika terdapat dua negative words dalam satu kalimat, maka kalimatnya akan memiliki arti yang membingungkan.

(2) Double negative adalah konstruksi kalimat yang tidak standar

Double negatives bisa dibuat dengan menambahkan negative words pada kata kerja sekaligus menambahkan adverb atau object yang berbentuk negatif.

Kalimat dengan double negatif adalah kalimat yang tidak standar, tapi masih sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Dalam penulisan atau situasi formal, double negatif sangat jarang dan tidak dianjurkan untuk digunakan karena bisa membuat bingung lawan bicara.

(3) Banyak dialek bahasa Inggris yang menggunakan double negatives

Walaupun penggunaan double negative itu kurang tepat, namun banyak dialek bahasa Inggris yang menggunakannya sehari-hari. Bahkan para native speaker sendiri juga menggunakannya. Jadi terkadang mempelajari penggunaan kata dan kalimat negatif dalam bahasa Inggris akan sedikit membingungkan.

Contohnya seperti bahasa Inggris yang digunakan oleh african-american, mereka kerap kali menggunakan double negative bahkan pada situasi formal sekalipun. Jadi, kita tidak bisa menyalahkan mereka karena menurut mereka penggunaan double negative itu tidak salah.

Yang perlu diingat adalah double negative bukanlah bahasa Inggris yang standar, jadi hindari penggunaannya. Kebanyakan orang akan menggunakan bahasa Inggris yang standar, jadi jika kamu menggunakan double negative, mungkin saja mereka akan bingung dengan apa yang kamu katakan.


Sekian dulu artikel kali ini, baca juga artikel lainnya di english5menit.com

Baca juga:
nominal sentences
preposition in, at, on
regular verb and irregular verb

Visited 11 times, 1 visit(s) today

Leave a Comment